Assalamualaikum Wr Wb. Nama Saya Zinedine Faqih, hari merupakan hari kesebelas saya Prakerin di STMIK Akakom. Hari saya berangkat pagi pukul 06.30, tidak seperti hari kemaren hari ini tidak sedingin kemaren dan tumben hari ini jalan tidak terlalu macet.
Saya naik motor jalan santai dan pelan dan sampai di STMIK Akakom pukul 07.15.
Hari ini kami mengawali pagi dengan editing dan rendering video dengan Laptop dan Software seadanya untuk Video File Sharing dan koneksi Peer-to-peer yakni adalah tugas yang diberikan oleh Mbak Vita Kakak Mahasiswa STMIK Akakom, setelah selesai editing dan rendering yang dibantu oleh Alan dan Mbak Ana anak SMK Bengkulu Selatan kami lanjut dengan mengupload video tersebut, sembari menunggu upload video selesai saya browsing untuk mencari materi dan ide untuk Tugas Akhir namun saya belum mendapatkannya, saya lanjutkan dengan browsing tentang bisnis yang melibatkan IT didalamnya contoh Warnet, Internet Cafe, Hotspot perumahan dan lain sebagainya, saya juga belajar sedikit materi-materi kelas XII.
Setelah menunggu lama video yang kami upload tidak kunjung selesai ternyata kendalanya adalah jarak kami dengan access point wifi cukup jauh dan pengguna internet cukup banyak sehingga upload kami selalu gagal sampai-sampai saat istiharat kami harus bergantian menunggu Laptop yang digunakan untuk upload video tersebut tapi sayangnya upload video tersebut gagal pada 90 %
Pada hari ini juga terjadi fenomena alam yang mengerikan yakni gempa bumi, cukup terasa karena mungkin kami berada di gedung, saya sebelumnya selalu tidak pernah merasakan apabila terjadi gempa bumi baru kali ini saya merasakan ada gempa, cukup menjadi pengalaman buat saya. Hari itu semua sempat panik akibat gempa, namun kita semua harus bersyukur karena gempa hanya berlangsung sebentar, setelah itu saya membuka facebook dan di timeline saya isinya semua tentang gempa yang barusan terjadi.
Setelah itu kami istirahat untuk makan siang dan sholat dzuhur di masjid,
Setelah itu kami berunding untuk membuat laporan bulanan kami yang akan dikumpul akhir bulan di sekolah kami, beberapa waktu kemudian kami dukumpulkan di kelas RPL untuk pemberian materi dari Bapak Kuindra.
Hari ini kami juga pulang cukup awal yakni pukul 15.00
Mungkin hanya ini yang dapat saya tulis hari ini
Sekian dari saya Wassalamualaikum Wr