Assalamualaikum Wr Wb. Hari ini merupakan hari ke-23 Kami Prakerin di STMIK AkakomYogkarta, Kami juga mendapat teman baru dari Madiun yang berjumlah 4 orang Teknik Komputer Jaringan Semua, mereka datang hari Senin 31 Juli 2017. Mereka datang di STMIK Akakom siang setelah Jam Istirahat namun mereka belum mengenakan seragam karena jadwal masuk mereka adalah hari ini Selasa 1 Agustus 2017. Kami semua dikumpulkan di ruangan RPL untuk berkenalan dengan siswa baru dari Madiun, hari itu kami tidak mendapatkan tugas karena Bapak Kuindra sedang sibuk.
Hari ini kami diberikan tugas untuk membuat Video Tutorial tentang Materi Troubleshooting Komputer dan Troubleshooting Jaringan, kelompok kami membuat tiga Video Tutorial yang berbeda-beda. Rizky membuat Troubleshoot Resolusi Monitor yang memotong gambar, Syaiba membuat Video Tutorial Troubleshoot jaringan sedangkan Saya Membuat Video Tutorial Konfigurasi dan Troubleshoot Router ZXV10 W3000S.
Konfigurasi Router ZXV10 W3000S adalah sebagai berikut :
1. Langkah pertama adalah Login ke Router dengan memasukkan alamat IP Gateway 192.168.1.1 atau 192.168.1.254
2. Apabila tidak bisa login cek bagian belakang Router, disana biasanya dituliskan IP default serta username dan password untuk Login ke Router
3. Setelah Login kita bisa mengakses Router untuk Internet dirumah kita, sebagai contoh adalah dengan Membuat Koneksi Wireless atau wifi untuk rumah kita
4. Pertama Masuk ke Interface Setup kemudian pilih Wireless > Kemudian Pada Access Point pilih "Activated" > Kemudian untuk Wireless mode pilih 802.11b+g+n > Pada Broadcast SSID pilih "Yes" Supaya Signal wifi bisa terdeteksi oleh perangkat yang akan menggunakan > Kemudian Isikan SSID sesuai dengan Nama wifi yang diinginkan > Kemudian Pada Authentication Type pilih "WPA-PSK/WPA2-PSK" dan tidak disarankan untuk pilih yang lain apalagi WEP karena type WEP sangat mudah dibobol wifi kita oleh orang tidak bertanggung jawab > Lalu yang terakhir mengatur Password Wifi pada Pre-Shared Key sesuai keinginan dan diusahakan terdiri dari huruf angka dan symbol supaya lebih aman.
5. Sekian Tutorial Membuat Wifi di Router ZXV10 W3000S, berikut adalah Screenshotnya